Halaman


Kamis, 15 November 2012

Tulisan berjenis "OPINI"



Indonesia demam Korean pop



Kpop atau Korean pop sedang digemari oleh remaja Indonesia saat ini. Semua hal tentang korea mulai dari dramanya hingga tempat-tempat terkenal di Korea telah menjadi impian banyak remaja Indonesia. Hal ini memang disayangkan karena seharusnya remaja Indonesia lebih memilih untuk mengagumi apa yang ada di Negaranya sendiri karena mereka adalah penerus bangsa. 

Banyak artis Korea yang sekarang ini berdatangan untuk konser di Indonesia, ini dikarenakan antusias masyarakat Indonesia terhadap mereka sangat positif.  Memang dengan kehadiran mereka bangsa Indonesia semakin dikenal oleh dunia luas tetapi ini juga berdampak negative bagi Negara Indonesia karena banyak juga artis-artis Indonesia yang lebih baik dan bagus dari artis korea tertutupi oleh kehadiran mereka, bahkan sampai tidak mau kalahnya perindustrian Indonesia mereka membuat gebrakan yang sama seperti di korea seperti terbentuknya para boyband dan girlband Indonesia. Ini memang bagus karena perindustrian Indonesia tidak mau kalah dengan korea tetapi alangkah baiknya jika Negara Indonesia tidak mengikuti sama persis dengan Korea lebih baik perindustrian Indonesia membuat gebrakan yang baru agar Negara lain berpindah dari demam Kpop menjadi Ipop atau Indonesian pop.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar